Friday, May 15, 2009

Ferrari: Kami Serius!

MARANELLO - Ancaman mundur dari Formula One (F1) yang dilontarkan Ferrari bukan sekedar gertak sambal. Hal itu diungkapkan Piero Ferrari, anak Enzo Ferrari, sang pendiri manufaktur asal Italia tersebut.

Usulan presiden FIA Max Mosley mengenai pemangkasan budget pada musim kompetisi 2010 berbuntut panjang. Sejumlah tim seperti Ferrari, Toyota, Red Bull, serta Renault dengan tegas menolak ide batasan biaya sebesar 40 juta poundsterling tersebut.

Keempat tim itu kini bahkan mengancam mundur dari penyelenggaraan F1 musim depan jika FIA berkeras mengadopsi usulan tersebut. Lebih lanjut, Ferrari pun merasa keberatan dengan standar ganda regulasi F1 seputar pemangkasan budget tersebut.

Piero Ferrari menegaskan, sikap yang diambil Tim Kuda Jingkrak bukanlah sekedar aksi mencari perhatian media. "Ini bukan perang rilisan pers. Ini merupakan pernyataan dari dewan direktur (Ferrari) yang telah mengecap banyak pengalaman. Keberatan utama kami adalah pemangkasan biaya, yang menurut kami tidak mungkin bisa dikontrol," cetusnya seperti disitat The Guardian, Jumat (15/5/2009).

"Hal kedua yang menjadi keberatan kami adalah, salah besar jika tim-tim yang menerima pemangkasan biaya mendapat lebih banyak kebebasan serta regulasi teknis yang berbeda. Jika kami berada di garis start sebuah grand prix, maka kami harus memiliki regulasi serta spesifikasi teknis yang sama," ketus Ferrari.

Ferrari kemudian membandingkan situasi tersebut dengan kondisi klub-klub sepakbola yang berlaga di Serie A Italia.

"Di Italia kami memiliki Internazionale Milan, yang akan memenangkan kompetisi, dan mereka mengeluarkan banyak uang untuk membeli pemain-pemain terbaik. Tapi, di Italia Anda juga memiliki tim seperti Catania yang tidak memiliki banyak uang," jelasnya.

"Apakah Anda akan mengatakan ?Anda boleh bermain dengan 12 pemain', dan mengatakan kepada Inter ?Anda harus bermain dengan 9 pemain'? Hal itu tidak akan adil, tapi seperti itulah peraturan baru F1, sama sekali tidak bisa diterima," imbuh Ferrari lagi.

"Kami sama sekali tidak bercanda. Kami berbicara serius mengenai hal ini karena Ferrari tidak akan ikut dalam kompetisi selanjutnya jika mereka (FIA) tetap bertahan dengan peraturan ini," tandas Ferrari.
(van)

sr:sports.okezone.com

No comments: